7 Langkah Aman dan Nyaman Menjalankan Ibadah di Tanah Suci

·

·

Makkah 3986709 640

Menjelang puncak haji, Masjidil Haram makin ramai. Jemaah dari seluruh dunia memadati area sekitar. Untuk menjaga ibadah tetap aman dan nyaman, PPIH (Petugas Penyelenggara Ibadah Haji) memberi beberapa tips penting:

1. Selalu Bersama Rombongan

Jangan ke mana-mana sendirian. Usahakan selalu bersama teman sekamar atau rombongan, supaya lebih aman dan tidak tersesat.

2. Jangan Sendirian di Hotel

Untuk jemaah perempuan, hindari naik lift atau menjemur pakaian sendirian. Ajak satu atau dua teman.

3. Jangan Sembarangan Buka Pintu

Pastikan siapa yang mengetuk pintu kamar. Jangan buka pintu untuk orang asing, meskipun mengaku sesama jemaah.

4. Naik Taksi dengan Aman

Jangan naik taksi sendirian. Wanita harus didampingi mahram atau teman pria. Tanyakan tarif di awal dan, kalau bisa, bayar di depan.

5. Tersesat? Cari Pos PPIH

Jika terpisah dari rombongan di Masjidil Haram, segera cari pos PPIH. Ada 9 pos bantuan tersebar di area masjid. Petugas siap membantu jemaah kembali ke terminal dan hotel.

PPIH menempatkan petugas Sektor Khusus (Seksus) di sembilan titik strategis Masjidil Haram:

  • Pos 1: Syib Amir
  • Pos 2: Pintu keluar Marwah
  • Pos 3: Area Sai
  • Pos 4: Area Thawaf
  • Pos 5: Pintu Babussalam
  • Pos 6: WC 3
  • Pos 7: Depan ATM Darut Tauhid
  • Pos 8: Arah Hotel Anjum
  • Pos 9: Terminal Jabal Kakbah

6. Hafalkan Rute Bus Shalawat

Catat nomor bus dan terminal tujuan. Simpan di tas dokumen agar mudah dicari saat dibutuhkan.

7. Selalu Bawa Kartu Nusuk

Kartu ini wajib dibawa ke mana pun, karena sering diperiksa oleh petugas setempat.

Semoga ibadah haji tahun ini berjalan lancar dan penuh berkah!

Sumber: haji.kemenag.go.id

Mengapa Kita Selalu Rindu Baitullah

Kerinduan ini bukan soal harta, bukan soal jabatan.
Ia tumbuh dari iman…
Dan saat Allah menanamkan rindu itu di dada,
Percayalah… panggilan-Nya tak pernah salah alamat.


Umroh bareng keluarga, hotel dekat Masjid,
perjalanan nyaman dan ibadah mudah?

Paket Umroh Family-Friendly udah ready + Extra promo-nya juga! Yuk daftar sekarang sebelum kehabisan!